NEWSTICKER

Tag Result: pemprov dki jakarta

HPSN 2023, Ratusan Warga Gelar Aksi Pungut Sampah di CFD Jakarta

HPSN 2023, Ratusan Warga Gelar Aksi Pungut Sampah di CFD Jakarta

Metro Siang • 1 month ago dki jakarta

Memperingati Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) 2023, ratusan orang dari berbagai profesi menggelar aksi pungut sampah bersama di kawasan Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) Sudirman-Thamrin, Jakarta, Minggu (19/2/2023). Aksi pungut sampah juga dilakukan sebagai bentuk kampanye mereka untuk meningkatkan kepedulian masyarakat dalam pengelolaan sampah.

HPSN 2023 digelar ratusan orang di kawasan HBKB Sudirman-Thamrin, Jakarta sambil berjalan kaki. Mereka menggelar parade seraya memungut sampah yang berada di kawasan car free day.

Menurut Kepala Dinas Lingkungan Hidup Provinsi DKI Jakarta, Asep Kuswanto, kegiatan hari ini dihadiri lebih dari 500 orang dari berbagai profesi.
 
Satu per satu sampah mulai dari air minum bekas kemasan, plastik, hingga puntung rokok yang berserakan langsung di pungut para peserta. Tak hanya orang dewasa, aksi pungut sampah ini juga mendapat antusias dari ratusan siswa sekolah.

Para relawan ini berharap, agar aksi serupa terus dilakukan demi menjaga lingkungan dari sampah.

Pemprov DKI Jakarta dan Jabar Sepakat Membangun MRT Jakarta-Bekasi

Pemprov DKI Jakarta dan Jabar Sepakat Membangun MRT Jakarta-Bekasi

Newsline • 1 month ago pemprov dki jakartamrt

Pemerintah Provinsi Jawa Barat bersama Pemprov DKI Jakarta menandatangani kesepakatan bersama mengenai pembangunan mass rapid transit (MRT) fase 1 stage 1. Proyek ini diharapkan warga Bekasi pengguna kendaraan pribadi dapat beralih ke transportasi umum MRT.

Kesepakatan bersama antara Pemprov Jawa Barat dan DKI Jakarta untuk pembangunan MRT dilaksanakan di Gedung Sate, Bandung, Jumat (17/2/2023). Penandatanganan dilakukan langsung oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono dan Pelaksana Tugas (PLT) Wali Kota Bekasi Tri Adhianto.
 
Pembangunan MRT ini rencananya dimulai 2024, MRT Fase 1 stage 1 sendiri diproyeksikan akan bermula dari Tomang, Jakarta hingga Medan Satria, Bekasi, Jawa Barat.

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil menyebut usai pembangunan MRT rute Tomang-Medan Satria rampung, warga Kota Bekasi yang masih menggunakan kendaraan pribadi dapat beralih menjadi pengguna MRT.

Ridwan Kamil juga berharap pembangunan MRT ini dapat segera rampung karena MRT rute Tomang-Medan Satria berpotensi meningkatkan ekonomi Kota Bekasi.

Jokowi Targetkan Proyek Sodetan Kali Ciliwung Rampung April 2023

Jokowi Targetkan Proyek Sodetan Kali Ciliwung Rampung April 2023

Metro Xinwen • 2 months ago JokowiDKI Jakarta

Presiden Joko Widodo menegaskan penanganan banjir di Jakarta harus dilakukan dari hulu sampai ke hilir. Presiden memperkirakan proyek sodetan Ciliwung akan selesai pada April mendatang.

Jokowi menyebut pihaknya sudah membangun Bendungan Ciawi dan Bendungan Sukamahi untuk wilayah hulu. Sementara di bagian hilir ada proyek sodetan Ciliwung.

Proyek Sodetan Ciliwung sempat enam tahun mangkrak akibat masalah pembebasan lahan. Namun, kembali dilanjutkan oleh Pj Gubernur DKI Heru Budi Hartono. Nantinya, Sodetan itu akan sangat membantu mengatasi masalah banjir di Jakarta.

Catat! Daftar 25 Ruas Jalan di DKI Jakarta yang Bakal Berbayar

Catat! Daftar 25 Ruas Jalan di DKI Jakarta yang Bakal Berbayar

Selamat Pagi Indonesia • 3 months ago DKI JakartaERP

Sistem jalan berbayar berbasis electronik (Electronic Road Pricing/ERP) kembali digodok Pemprov DKI Jakarta untuk dieksekusi setelah timbul tenggelam sejak 2004. Sistem tersebut digadang sebagai solusi mengurai kemacetan di Ibu Kota.

Terdapat 25 titik ruas jalan di Jakarta Raya yang akan diberlakukan system ERP tersebut. Jakarta Barat terdapat lima titik, Jakarta Pusat 11 titik, Jakarta Selatan enam titik, dan Jakarta Timur tiga titik.

Berikut daftar nama jalan yang akan menjadi tempat pemberlakukan sistem jalan berbayar:

Jakarta Barat:
- Jl Pintu Besar Selatan
- Jl Gajah Mada
- Jl Hayam Wuruk
-Jl Tomang Raya
-Jl Jenderal S. Parman 

Jakarta Pusat:
- Jl Majapahit
- Jl Medan Merdeka Barat
- Jl MH Thamrin
- Jl Jenderal Sudirman
- Jl Kramat Raya
- Jl Pasar Senen
- Jl Gunung Sahari
- Jl Suryopranoto
- Jl Balikpapan
- Jl Kyai Caringin 
- Jl Salemba 


Jakarta Selatan:
- Jl MT Haryono
- Jl Sisingamangaraja
- Jl Panglima Polim
- Jl Fatmawati 
- Jl Gatot Subroto
- Jl HR Rasuna Said

Jakarta Timur:
- Jl DI Panjaitan
- Jl Ahmad Yani
- Jl Pramuka

Usulan perapannya sudah ada di dalam Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Pengendalian Lalu Lintas Secara Elektronik (PPLE). Sistem jalan berbayar berlaku pada jam-jam sibuk dan padat lalu lintas, yaitu 05.00-22.00 WIB. Tarif yang diusulkan untuk setiap kendaraan mulai Rp5 ribu hingga Rp19 ribu.

Wapres Sarankan Penerapan ERP di DKI Diuji Coba Dulu

Wapres Sarankan Penerapan ERP di DKI Diuji Coba Dulu

Selamat Pagi Indonesia • 3 months ago DKI JakartaERP

Pemprov DKI Jakarta berencana menerapkan sistem jalan berbayar (ERP) tahun ini. Wakil Presiden Ma'ruf Amin menilai rencana pemerintah tersebut perlu diuji coba, sebagai upaya untuk mengurai macet Ibu Kota.

“Efektif atau tidak, kita uji coba dulu,” ujar Ma’ruf Amin.

Namun, Kadishub DKI Jakarta Syafrin Liputo menegaskan, system ERP belum berlaku pada Februari 2023. Safrin menyebut, saat ini Pemprov belum penyiapkan pasal terhadap aturan tersebut, lantaran pembahasannya masih di tahap RDP.

Pemprov DKI Fokus Tuntaskan Regulasi Jalan Berbayar Elektronik

Pemprov DKI Fokus Tuntaskan Regulasi Jalan Berbayar Elektronik

Metro Pagi Prime Time • 3 months ago pemprov dki jakarta

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta berencana menerapkan sistem jalan berbayar berbasis elektronik (Electronic Road Pricing/ERP) untuk menekan angka kemacetan di Jakarta.

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta Syafrin Liputo mengatakan, saat ini Pemprov DKI Jakarta sedang fokus untuk penuntasan seluruh regulasi aturan ERP. Sehingga ERP nantinya ketika dilaksanakan aspek hukumnya sudah siap.

"Tentu keseluruhan materi yang disampaikan apakah terkait dengan mekanisme, ruas jalan dan tarif yang ditetapkan pada ERP ini menjadi fokus dari rekan-rekan DPRD. Oleh sebab itu, sampai dengan dilakukan RDP dua kali," kata Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta Syafrin Liputo saat wawancara dalam program Metro Pagi Primetime Metro Tv, Jumat (13/1/2023).

Syafrin Liputo juga mengatakan, sebenarnya Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang aturan jalan elektronik berbayar (ERP) sudah masuk pada program pembentukan peraturan daerah DPRD DKI Jakarta sejak 2022.

Sementara itu, menurut masyarakat yakni Ong May Hwa setuju dengan aturan ERP ini agar kemacetan di Jakarta bisa teratasi. Namun, menurut masyarakat yakni Ali tidak setuju dengan aturan ERP ini karena sarana dan prasarana dari angkutan umum di DKI Jakarta masih belum dibenahi dengan baik. 

Wacana jalan berbayar elektronik atau Electronic Road Pricing (ERP) bakal diterapkan di 25 jalan di ibu kota sesuai usulan Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta. Penerapan jalan berbayar elektronik itu dimaksudkan untuk mengurai kemacetan ibu kota.

BMKG Prediksi Banjir Rob di Jakarta Berlangsung Hingga Pekan Depan

BMKG Prediksi Banjir Rob di Jakarta Berlangsung Hingga Pekan Depan

Metro Hari Ini • 3 months ago DKI Jakarta

BMKG Prediksi wilayah pesisir utara Jakarta akan dilanda banjir rob hingga, Selasa (10/1/2023). Banjir rob tersebut di sebabkan adanya bulan purnama yang telah memasuki fasenya.

"Memang ada potensi banjir rob di wilayah pesisir, terutama Jakarta Utara," ujar Kepala Pusat Meteorologi Maritim BMKG, Eko Prasetyo.

Diketahui, banjir rob sudah mulai terjadi di salah satu wilayah di DKI Jakarta. Meskipun banjir rob tidak terlalu berdampak signifikan, tetapi BMKG mengimbau Pemprov DKI Jakarta dapat mengantisipasi potensi banjir rob tersebut.

Di sisi lain, BMKG menyebut terdapat 20 wilayah yang berpotensi diterjang banjir rob di Indonesia, di antaranya, DKI Jakarta, Pati, Pekalongan, sebagian wilayah Jawa Timur dan Sulawesi Utara.

Mendagri Tito Karnavian Lantik Pj Gubernur DKI Jakarta Hari Ini

Mendagri Tito Karnavian Lantik Pj Gubernur DKI Jakarta Hari Ini

Metro Pagi Prime Time • 5 months ago dki jakarta

Mendagri Tito Karnavian dijadwalkan melantik Heru Budi Hartono sebagai Penjabat Gubernur DKI Jakarta. Pelantikan akan digelar di Gedung Kementerian Dalam Negeri, Senin (17/10/2022). Kapuspen Kemendagri Nenny Irawan menyatakan, rencana pelantikan Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono dimulai pukul 08.30 WIB. 

Sejumlah Pejabat Forkopimda Provinsi DKI Jakarta akan turut hadir dalam pelantikan itu. Selain melantik Penjabat Gubernur DKI, Mendagri juga akan melantik Penjabat Bupati Yapen dan Penjabat Bupati Tolikara. 

Heru akan berkantor di Balai Kota DKI mulai, 17 Oktober 2022 hingga penyelenggaraan Pilkada serentak yang dijadwalkan berlangsung November 2024. Ia memiliki waktu lebih dari dua tahun untuk memimpin Jakarta.

Anies Baswedan Nilai Heru Budi Mumpuni Mengelola Ibu Kota

Anies Baswedan Nilai Heru Budi Mumpuni Mengelola Ibu Kota

Primetime News • 6 months ago DKI Jakarta

Tiga hari sebelum purna tugas dari jabatan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengundang calon penggantinya Heru Budi Hartono ke Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (12/10/2022). Anies melempar pujian kepada Heru yang dinilainya punya pengalaman mumpuni dalam mengelola Ibu Kota.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan untuk pertama kalinya bertemu dengan calon penggantinya Heru Budi Hartono. Anies sengaja mengundang Kepala Sekretariat Presiden itu, karena ingin menyelaraskan program kerja di DKI Jakarta ke depan. Anies mengaku, tak meragukan calon penjabat Gubernur DKI pilihan Presiden Jokowi ini.

Dalam kesempatan yang sama, Heru menyampaikan pertemuan diawali dengan makan siang bersama dan perbincangan santai. Heru menekankan kepada Anies bahwa dalam membuat program jangan melihat siapa sosok di baliknya, namun tujuannya.

Di lingkungan Pemerintahan Provinsi DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bukanlah figur baru. Karena, sebelum berkantor di Sekretariat Presiden, Heru pernah menjabat sebagai Wali Kota Jakarta Utara, semasa Jokowi masih menjadi Gubernur DKI Jakarta.

Pemprov DKI Jakarta Resmikan Sekolah Net Zero Carbon

Pemprov DKI Jakarta Resmikan Sekolah Net Zero Carbon

Sisi Metropolitan • 6 months ago DKI Jakarta

Pemprov DKI Jakarta meresmikan empat sekolah berkonsep net zero carbon. Sekolah-sekolah ini diharapkan menjadi pionir dalam mewujudkan Jakarta sebagai kota net zero emission 2050.

SD Negeri Grogol Selatan 9, kebayoran, Jakarta Selatan adalah salah satu sekolah berkonsep net zero carbon. Bangunan dengan konsep tersebut menghasilkan emisi rendah, hemat saat beroperasi dan sebagian besar energinya dipasok dari sumber energi terbarukan.
 
Gedung sekolah dipilih sebagai pioner bangunan berkonsep net zero carbon dengan harapan menjadi gerakan besar mencapai neraca zero emisi. Langkah ini adalah upaya pemerintah Provinsi DKI Jakarta dalam mencapai target kota net zero emission 2050.
 
Kepala Sekolah SDN Grogol Selatan 9 menjelaskan, usai ditetapkan sebagai sekolah pioner net zero carbon, bangunan sekolah direnovasi dengan konsep green building. Sejumlah fasilitas tambahan juga diberikan seperti lift, area terbuka hijau yang lebih luas hingga panel surya.
 
Pembangunan berkonsep net zero carbon juga menyasar pada kebutuhan bangunan yang sehat di tengah pandemi covid-19. Langkah ini menjadi upaya preventif dan mitigasi penyebaran virus, terutama di kluster keluarga dan dalam ruangan. Pembaruan di SDN Grogol Selatan 9 ini pun mendapat respon positif dari para siswa. Selain memiliki gedung sekolah dengan konsep hijau, fasilitas lengkap juga kian meningkatkan semangat belajar siswa.

Selain SDN Grogol Selatan 9, sekolah lain berkonsep net zero carbon yang telah diresmikan adalah SD Negeri Ragunan 8 Jakarta Selatan, SD Negeri Duren Sawit 14 Jakarta Timur dan SMAN 96 Jakarta Barat.

Sekolah yang terpilih diharapkan menjadi contoh bangunan untuk generasi muda masa depan. Konsep net zero carbon ini, rencananya juga akan diterapkan di sekolah-sekolah lain di ibu kota.

Murah Banget, Tarif Integrasi TransJ-MRT-LRT Cuma Rp10 Ribu/penumpag

Murah Banget, Tarif Integrasi TransJ-MRT-LRT Cuma Rp10 Ribu/penumpag

Metro Pagi Prime Time • 8 months ago DKI Jakarta

Nilai tarif integrasi Transjakarta, MRT dan LRT telah ditetapkan sebesar Rp10 ribu. Nilai yang terhitung murah ini disahkan dalam SK Gubernur DKI Jakarta 733/2022 Tentang Besaran Paket Tarif Layanan Angkutan Umum Masal. 

Tarif murah ini hanya dapat penumpang nikmati selama tidak keluar dari statsiun MRT/LRT atau halte bus TransJakarta. Pembayaranya secara elektronik diwajibkan menggunakan kartu bayar yang sama sejak awal hingga akhir perjalanannya. 

Korban Penggusuran Rusun Petamburan Adukan Anies ke Ombudsman

Korban Penggusuran Rusun Petamburan Adukan Anies ke Ombudsman

Primetime News • 1 year ago pemprov dki jakarta

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dilaporkan ke Ombudsman Jakarta karena Pemprov DKI Jakarta tidak juga membayar ganti rugi penggusuran warga pada 1997. Warga Rusun Petamburan mengadukan dugaan maladministrasi yang dilakukan Pemprov DKI atas ganti rugi Rp4,7 miliar yang menjadi hak warga.

Rumah Program DP Nol Persen yang Digagas Anies Mulai Dihuni

Rumah Program DP Nol Persen yang Digagas Anies Mulai Dihuni

Top News • 1 year ago dki jakarta

Rumah program DP nol persen Nuansa Pondok Kelapa yang digagas Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan saat kampanye sebagian besar mulai dihuni. Berbagai fasilitas seperti taman bermain anak dan tempat ibadah juga sudah mulai bisa digunakan.

Resmikan Kampung Susun Akuarium, Anies: Ini Bentuk Keadilan Sosial

Resmikan Kampung Susun Akuarium, Anies: Ini Bentuk Keadilan Sosial

Prime Talk • 2 years ago pemprov dki jakarta

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meresmikan Kampung Susun Akuarium Jakarta Utara, bertepatan dengan HUT ke-76 RI. Anies mengatakan peresmian ini sebagai bentuk keadilan bagi warga Kampung Akuarium yang terkena penggusuran.

Kampung Susun Akuarium terdiri atas dua blok bangunan lima lantai dengan total 241 unit hunian. Kampung Susun Akuarium dikelola oleh koperasi bentukan warga setempat, yakni Koperasi Akuarium Bangkit Mandiri. Pembangunan kawasan itu dilakukan PT Almaron Perkasa melalui dana kewajiban pengembang.

Anies Resmikan Kampung Susun Akuarium

Anies Resmikan Kampung Susun Akuarium

Top News • 2 years ago pemprov dki jakarta

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meresmikan Kampung Susun Akuarium Jakarta Utara, bertepatan dengan HUT ke-76 RI. Pemprov DKI Jakarta baru menyelesaikan dua dari lima blok Kampung Susun Akuarium dengan total 241 unit hunian.

Upacara HUT ke-494 DKI Digelar Secara Virtual

Upacara HUT ke-494 DKI Digelar Secara Virtual

Headline News • 2 years ago pemprov dki jakarta

Pemprov DKI Jakarta menggelar upacara HUT ke-494 Jakarta secara virtual. Upacara dimulai pukul 08.00 WIB dan disiarkan secara langsung di kanal YouTube Pemprov DKI.

 Adaptasi Transportasi DKI di Masa Pandemi

Adaptasi Transportasi DKI di Masa Pandemi

Selamat Pagi Indonesia • 2 years ago dki jakarta

Selama pandemi covid-19, transportasi menjadi salah satu sektor yang terdampak. Di DKI Jakarta, transportasi menjadi moda utama untuk menunjang konektivitas, mobilitas dan perekonomian. Apa saja adaptasi yang sudah dilakukan untuk menjamin keselamatan dan kesehatan penumpang?

Anies Murka Anak Buahnya Tak Mau Ikut Seleksi Eselon II

Anies Murka Anak Buahnya Tak Mau Ikut Seleksi Eselon II

Primetime News • 2 years ago pemprov dki jakarta

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan murka lantaran ada 239 pegawai negeri sipil yang tidak mematuhi dan menjalankan instruksi untuk mengikuti seleksi terbuka pimpinan tinggi pratama atau eselon II. Padahal ratusan PNS tersebut telah memenuhi syarat.

Jakarta International Stadium Ditargetkan Rampung Akhir 2021

Jakarta International Stadium Ditargetkan Rampung Akhir 2021

Metro Xinwen • 2 years ago pemprov dki jakarta

Pembangunan Jakarta International Stadium dengan luas lebih dari 22 hektar dan tinggi 74 meter sudah rampung 53 persen dan ditargetkan selesai pada akhir tahun ini. Stadion dengan kapasitas 82 ribu penonton tersebut ditargetkan bisa digunakan mulai tahun depan.

Selain itu, dari segi perlindungan lingkungan, lapangan sepak bola utama menggunakan rumput hibrida berstandar internasional yang merupakan kombinasi 95 persen rumput asli dan lima persen rumput sintetis. Kehadirannya diharapkan dapat mendorong pertumbuhan ekonomi di awal tahun 2022. Karena selain dapat digunakan untuk kegiatan sepak bola atau olahraga lainnya, Jakarta International Stadium juga dapat dimanfaatkan untuk kegiatan seni budaya seperti konser musik.

 Tugu Sepeda Senilai Rp800 Juta Dibangun di Jalan Sudirman Jakpus

Tugu Sepeda Senilai Rp800 Juta Dibangun di Jalan Sudirman Jakpus

Primetime News • 2 years ago pemprov dki jakarta

Pemprov DKI Jakarta mulai mengerjakan pembangunan Tugu Sepeda di kawasan Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat. Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menyebut pembangunan Tugu Sepeda ini menghabiskan dana senilai Rp800 juta. Anggaran yang digunakan disebut tidak menggunakan uang daerah melainkan dana dari pihak ketiga. 

Data Kurang Lengkap, Komisi B DPRD DKI-Sarana Jaya Tunda Rapat Kasus Lahan

Data Kurang Lengkap, Komisi B DPRD DKI-Sarana Jaya Tunda Rapat Kasus Lahan

Top News • 2 years ago dki jakarta

Ketua Komisi B DPRD DKI Jakarta, Abdul Aziz menyatakan pihaknya memanggil Perumda Pembangunan Sarana Jaya terkait pembelian lahan DP 0 persen pada Senin (15/3/2021). Namun karena belum ada kesiapan data dari Sarana Jaya, Komisi B akan melanjutkan pada dua pekan mendatang.

Anies Terbitkan Sergub & Ingub Antisipasi Klaster Libur Akhir Tahun

Anies Terbitkan Sergub & Ingub Antisipasi Klaster Libur Akhir Tahun

Covid-19 Update • 2 years ago dki jakartacovid19

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menerbitkan Seruan Gubernur Nomor 17 Tahun 2020 yang mengatur pembatasan jam kegiatan warga Jakarta selama libur akhir tahun untuk mencegah penyebaran covid-19. Anies juga menerbitkan Instruksi Gubernur Nomor 64 Tahun 2020 tentang pelaksanaan pengendalian.

Jakarta Kota Transportasi Terbaik Dunia

Jakarta Kota Transportasi Terbaik Dunia

Prime Talk • 2 years ago pemprov dki jakarta

DKI Jakarta meraih penghargaan Sustainable Transport Award (STA) 2021. STA adalah ajang penghargaan tahunan yang menilai perbaikan mobilitas dan inovasi perbaikan sistem transportasi suatu kota. STA dilakukan oleh komite juri yang terdiri dari lembaga internasional, seperti Institute for Transportation and Development Policy (ITDP), Bank Dunia, dan International Council for Local Environmental Initiatives (ICLEI).

Anies Ucapkan Selamat ke Wagub DKI Terpilih Riza Patria

Anies Ucapkan Selamat ke Wagub DKI Terpilih Riza Patria

Metro Hari Ini • 3 years ago pemprov dki jakarta

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengucapkan selamat kepada Wagub DKI Jakarta terpilih M Riza Patria. Riza Patria meraih suara terbanyak mengalahkan rivalnya Nurmansyah Lubis.

Revitalisasi Monas Tak Berizin

Revitalisasi Monas Tak Berizin

Metro Siang • 3 years ago monasdki jakarta

DPRD DKI Jakarta dan Pemprov DKI Jakarta sepakat menghentikan sementara proyek revitalisasi Monas. Penghentian sementara lantaran belum ada izin dari Komisi Pengarah Pembangunan Kawasan Medan Merdeka. 

Walhi: Tidak Ada Urgensi Tebang Pohon di Kawasan Monas

Walhi: Tidak Ada Urgensi Tebang Pohon di Kawasan Monas

Primetime News • 3 years ago pemprov dki jakarta

Wahana Lingkungan Hidup (Walhi) menilai penebangan pohon di kawasan Monas dengan alasan revitalisasi tidak ada urgensi-nya. Menurut Walhi seharusnya Pemprov DKI Jakarta justru memperluas ruang terbuka hijau dan menambah pohon di Jakarta.

Pengamat: Tak Ada Urgensi Revitalisasi Monas

Pengamat: Tak Ada Urgensi Revitalisasi Monas

Primetime News • 3 years ago monasdki jakarta

Pengamat tata kota Nirwono Yoga menilai tak ada urgensi untuk merevitalisasi kawasan Monas. Kawasan Monas lebih membutuhkan konservasi dibanding revitalisasi. Menurutnya sebaiknya anggaran revitalisasi dialihkan untuk menambah ruang terbuka hijau baru. 

Tas Pemprov DKI Berisi Uang Terkait Kasus Gratifikasi

Tas Pemprov DKI Berisi Uang Terkait Kasus Gratifikasi

Primetime News • 3 years ago pemprov dki jakarta

Jaksa KPK mengungkap tas dengan tulisan Pemprov DKI Jakarta berisi uang senilai Rp659,9 juta dalam kasus suap Gubernur Kepulauan Riau Nurdin Basirun. Uang tersebut ditemukan di rumah Nurdin Basirun saat KPK melakukan penggeledahan. Namun menurut KPK uang tersebut belum tentu diberikan dari Pemprov DKI Jakarta.

Jaksa KPK Ungkap Temuan Tas Pemprov DKI Berisi Uang

Jaksa KPK Ungkap Temuan Tas Pemprov DKI Berisi Uang

Primetime News • 3 years ago pemprov dki jakarta

Jaksa KPK menemukan tas dengan tulisan Pemprov DKI Jakarta berisi uang senilai Rp659,9 juta dalam kasus suap Gubernur Kepulauan Riau Nurdin Basirun. Nurdin sendiri didakwa dengan tuduhan menerima suap sebesar Rp4,22 miliar dari berbagai pihak.

DPRD Pasang Mata Terhadap Anggaran DKI Jakarta

DPRD Pasang Mata Terhadap Anggaran DKI Jakarta

Metro Siang • 3 years ago pemprov dki jakarta

Sepekan terakhir sorotan publik terarah kepada Pemerintah Provinsi DKI Jakarta pasca-terkuaknya anggaran pengadaan lem serbaguna. KPK meminta DPRD DKI Jakarta memaksimalkan fungsi pengawasan untuk menangani polemik ini. Publik juga bisa melihat rancangan APBD dengan mengakses website apbd.jakarta.go.id.